Flickr Images

Monday, March 14, 2011

Gempa Bumi 6,6 SR

Gempa bumi berkekuatan 6,6 Skala Richter yang menggetarkan kawasan Bali membuat sejumlah wisatawan panik. Getaran gempa terasa hampir satu menit.

"Tidur seperti digoyang-goyang," kata Nur Farida Ahniar, wartawan VIVAnews.com yang tengah berada di kawasan Nusa Dua, Bali, Jumat, 10 Maret 2011 dini hari.

Setelah bangun, ia melihat kaca-kaca di kamar hotel bergetar. Lemari kayu juga berderit. Sejumlah penghuni hotel juga berlari keluar. Namun, setelah getaran hilang, mereka segera masuk kembali ke hotel.

Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, pusat gempa berada di 7.12 LS 116.85 BT atau 165 kilometer Barat Laut Sumbawa Besar, NTB. Selain Bali, gempa juga menggetarkan Sumbawa dan sejumlah kawasan di Jawa Timur.


sumber: VIVAnews

0 comments:

Post a Comment